Pembinaan PNS di Lingkungan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Kebumen
Pembinaan PNS di Lingkungan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Kebumen
PEMBINAAN PNS / ASN DI BKPSDM KAB KEBUMEN
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kebumen yang diwakili Ibu Sekban Kus Haryati, S.Si, MT melaksanakan pembinaan kepada seluruh PNS di BKPSDM dengan materi Sosialisasi Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Tahun 2022.
Kegiatan tersebut berlangsung di Aula BKPSDM Kebumen pada hari ini Kamis 17 Februari 2022 yang diikuti oleh seluruh PNS BKPSDM dengan penuh semangat dan antusias.
Sebagai latar belakang Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai Tahun 2022 adalah Undang-undang nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN yang mengamanatkan agar penilaian kinerja PNS dilakukan secara obyektif, terukur, akuntabel, parsitipatif dan transparan dengan memperhatikan hasil dan manfaat yg dicapai, dengan tujuan untuk memberikan kejelasan dalam penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai Tahun 2022.
Sosialisasi Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Tahun 2022 berjalan dengan lancar dengan diakhiri diskusi serta tanya jawab.